Edit Foto Dengan PiscArt



Smartphone android diciptakan untuk memberikan berbagai kemudahan kepada para penggunanya. Tak heran bahwa semakin hari semakin banyak aplikasi bagus untuk android yang semakin beredar dan bersaing untuk menarik hati para pengguna gadget. Salah satu tren yang sedang booming adalah fenomena selfie dan disertai dengan publikasi ke berbagai media sosial. Sehingga tak sedikit para pecinta aktivitas selfie yang dengan senang hati mencoba berbagai aplikasi untuk mempercantik foto-foto yang dihasilkan. Salah satu aplikasi yang paling diincar tentu saja adalah aplikasi foto editor. Berikut ini adalah salah satu aplikasi yang akan menambah pilihan dan referensi Anda sebelum mengunduh dan memasang aplikasi yang paling pas dan sesuai dengan kebutuhan Anda.
 
Salah satu aplikasi bagus untuk edit foto adalah PicsArt. Aplikasi editor ini banyak diincari para pengguna dan nyatanya telah dijadikan sebagai aplikasi photo editor pilihan oleh lebi dari 200 juta pengguna smartphone. Aplikasi ini memberikan kesempatan dam kemudahan bagi para penggunanya untuk bereksplorasi dengan semua keartistikan sehingga memberikan hasil foto terbaik untuk diunggah ke media sosial. Dengan berbagai tools canggih yang dimilikinya, aplikasi ini bahkan dapat menghasilkan hasil foto menakjubkan seperti yang dapat dilakukan dengan menggunakan Photoshop.

Aplikasi ini menyediakan galeri di dunia maya yang memungkinkan para penggunanya untuk menikmati lebih dari 2000 hasil karya para pengguna lainnya. Gallery PicsArt pun akan menjadi sumber inspirasi yang akan semakin meningkatkan kreatifitas Anda saat mengotak-atik berbagai macam tools pada PicsArt. Berbagai tool seperti clone tool, crop tool, enhancement tool dan ratusan efek yang dapat disesuaikan serta shape masks dan tool – tool lainnya semakin memudahkan Anda menciptakan foto yang sempurna.

Foto-foto yang telah Anda ubah menjadi semakin sempurna dapat dibagian ke berbagai situs sosial seperti PicsArt Gallery, Facebook, Twiter, Instagram, Dropbox atau melalui email. Aplikais ini dilengkapi dengan drawing suited yang menyediakan berbagai fitur menarik untuk membuat kolase di grid foto, bingkai kolase, free-form atau pada background foto.

Dengan berbagai fitur menarik dan kemudahan yang ditawarkan, aplikasi ini tentunya dapat menjadi pilihan terbaik saat Anda mencoba menemukan banyak aplikasi terbaik untuk android yang akan memudahkan dan memfasilitasi Anda untuk mencapai foto yang baik dan berkualitas.

0 Response to "Edit Foto Dengan PiscArt"

Post a Comment

Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau titip link, akan dimasukan ke folder SPAM.
Untuk pertanyaan di luar topik artikel silahkan kik OOT (apabila dipertanyakan di sini, mohon maaf apabila tidak dibalas).